Tahanan Kabur, 4 Anggota Polsek Dukuh Pakis Surabaya Diperiksa

Polsek Dukuh Pakis Surabaya, tahanan Kabur
Polsek Dukuh Pakis Surabaya, tahanan Kabur

Panglimanews.com– Buntut tahanan kabur, 4 personil Polsek Dukuh Pakis Surabaya menjalani pemeriksaan internal

Pasalnya, saat kejadian tahanan kabur, mereka dalam posisi piket.

Bacaan Lainnya

Ada dugaan mereka lalai menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

“Kami periksa empat anggota ini,” ucap Kasi Humas Polrestabes Surabaya, AKP Haryoko Widhi, Senin (15/4/2024). Yang dikutip dari tribun

Akan tetapi saat disinggung siapa empat anggota itu, AKP Haryoko Widhi enggan membeberkan lebih jauh.

Dalam kasus ini, dari hasil perkiraan polisi, pelaku kabur dengan menjebol teralis jendela yang ada di penjara.

Pelaku mendekati jendela menggunakan papan kayu sebagai pijakan.

Setelah teralis lepas, pelaku menutup kembali jendela teralis dengan potongan asbes.

Peristiwa tersebut diperkirakan terjadi pada Jumat (12/4/2024) malam.

Ada banyak persepsi apakah kasus ini terjadi karena memang akibat penjagaan tahanan yang lemah atau struktur gedung tahanan yang sudah tidak layak.

Sebab diketahui kantor Polsek Dukuh Pakis Surabaya adalah bangunan lawas.

Hal itu dipertegas dari komentar Intelkam Polda Jatim, Iptu Amir yang menanggapi kejadian tahanan kabur.

“Jadi selain lemahnya penjagaan, ada faktor dominan dari segi bangunan yang kurang aman dari aksi penjebolan bangunan yang dilakukan oleh tersangka. Bila bangunan itu sudah berumur tua ataupun kurang memadai harusnya direnovasi,” ujar Iptu Amir.

Sampai sekarang belum diketahui di mana keberadaan pelaku.

Sebagian anggota Polsek Dukuh Pakis yang tidak diperiksa, kini sedang mencari keberadaan pelaku.

Ey (bukan nama sebenarnya), pemilik warung kopi di sekitaran Polsek Dukuh Pakis bercerita, pada hari kejadian, warungnya didatangi polisi yang meminta rekaman CCTV untuk melacak arah pelaku kabur. (**)

Editor :dento

Pos terkait